Pencarian 1 Juta Logo

Minggu, 13 September 2015

Vector Logo Kabupaten Tapin.cdr Size: 57 KB

Logo Kabupaten tapi memiliki warna dominan yaitu hijau dan bertuliskan "RUHUI RAHAYU" dan logo ini diatur oleh Perda No. 37 tahun 1967. Bagaimana arti dan bentuk lambar Kabupaten Tapin ini? Logo ini saya sajikan dalam bentuk vector artinya Anda bisa dengan mudah untuk mengkolaborasikan dengan keperluan Anda misalnya untuk percetakan, membuat banner, pamflet, dan masih banyak lagi.

Berikut arti dari logo Kabupaten Tapi

  1. Perisai bersudut lima melambangkan dasar negara RI (PANCASILA) sebagai benteng lahir dan batin.
  2. Bintang segi lima melambangkan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Pita dengan melengkung melambangkan resminya berdiri Kabupaten Tapin (Undang-Undang No. 8 tahun 1965).
  4. Bunga kapas melambangkan enam kecamatan (saat awal berdirinya Kabupaten Tapin).
  5. Buah padi empat puluh tiga biji melambangkan Kabupaten Tapin memiliki empat puluh tiga desa (saat awal berdirinya Kabupaten Tapin).
  6. Lukisan segi empat melambangkan sejarah Kabupaten Tapin dahulu dikenal dengan distrik banua empat.
  7. Dengan melambangkan lumbung padinya daerah Kalimantan Selatan dan historis berdirinya Kabupaten Tapin
    Bagian kap atas dengan tiga puluh garis maksudnya tanggal 30.
    Bagian badan dengan sebelas garis maksudnya bulan 11 (Nopember).
    Bagian tongkat dengan enam garis dan anak tangga lima garis maksudnya tahun 65 (1965).
  8. Garis putih sekeliling persegi empat yang menghubungkan sampai tepi lambang, melambangkan Kabupaten Tapin merupakan lalu lintas Hulu Sungai ke daerah Banjar (pintu gerbang ke daerah Hulu Sungai).
  9. Sungai melambangkan sejarah terjadinya kota Rantau yang menjadi ibukota Kabupetan Tapin.
  10. Pita bertulisan ruhui rahayu melambangkan kepribadian rakyat Tapin (kerukunan, seia sekata, rakat mufakat).

Corak/warna lambang :  
    
  • Perisai berwarna hijau daun melambangkan kepribadian dan tanah Kabupaten Tapin yang subur
  • Warna kuning emas pada bintang, tepi perisai dan lukisan segi empat melambangkan kemuliaan masyarakat Kabupaten Tapin untuk mewujudkan kebenaran dan keadilan atas ridho-Nya.
  • Pita dan bunga kapas warna putih melambangkan kesucian
  • Tulisan Ruhui Rahayu warna hitam melambangkan keteguhan tekad dan kepercayaan diri
Logo Kabupaten Tapin CDR Vector

Download Logo Vektor Disini

Contoh Vector Logo Kabupaten Tapin.cdr | Open File: CorelDraw | File Type: CDR |Size: 57 KB | Download

Atau klik link gambar dibawah ini untuk melihat Logo Kabupaten Lainnya

Click Me!

Creatif By : Yatna Supriyatna | Tempat Download Vektor CorelDraw

Terimah Kasih telah membaca artikelVector Logo Kabupaten Tapin.cdr Size: 57 KB. Yang ditulis oleh Yatna Supriyatna .Pada hariMinggu, 13 September 2015. Jika anda ingin sebarluaskan artikel ini, mohon sertakan sumber link asli. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Trimakasih

0 komentar:

Posting Komentar